Facebook Marketplace : Ketahui Pengertian, Manfaat serta Fungsinya

Pengertian, manfaat serta fungsi Facebook Marketplace

Kini Facebook bukan lagi hanya sekedar sosial media biasa untuk berbagi cerita dan membentuk jejaring secara luas. Namun, Facebook Marketplace sudah menjadi suatu wadah bagi para pebisnis untuk memasarkan produk atau jasa yang mereka jual. Saat ini, kegiatan jual beli di platform ini sudah menjadi yang paling aktif di dunia.

Namun, semakin aktif kegiatan jual beli maka artinya semakin banyak pula pesaing bisnis yang ada di sana. Maka, kalian perlu memahami terlebih dahulu apa sih pengertian Facebook marketplace itu? Lalu, apa saja manfaatnya?

Langsung saja, Yuk simak artikel ini! Karna di sini mimin akan kupas tuntas hal-hal dasar yang perlu kalian tahu mulai dari pengertian Facebook marketplace, manfaat sampai dengan fungsinya.

 

Apa itu Facebook Marketplace?

Dewasa ini, Facebook sudah semakin berkembang dan menyediakan banyak fitur bagi para penggunanya. Salah satu fitur baru yang menarik untuk dicoba yaitu Marketplace Facebook. Platform ini berfungsi layaknya sebagai e-commerce berbasis sosial, di mana kalian dapat saling berinteraksi layaknya di media sosial.

Dengan adanya fitur Marketplace, kalian dapat melakukan aktivitas transaksi jual beli di Facebook. Kalian dapat menjual barang atau jasa yang bisa kalian tawarkan tanpa harus terlebih dahulu mengunduh aplikasi marketplace lain. Karena akses ke produk kalian akan menjadi lebih mudah.

Namun, Facebook tidak memfasilitasi transaksi penjualan. Facebook menyediakan tempat bagi kalian untuk mengiklankan produk tanpa terlibat dalam proses penetapan harga dan pengiriman antara penjual dan pembeli.

Baca juga :   Lowongan Magang Mahasiswa Komunikasi 2021 - 2022

Siapa yang tidak tergiur mencoba fitur yang satu ini terlebih bagi mereka yang ingin memulai berjualan online? Facebook memiliki jutaan database penggunanya yang tentunya menjadi peluang besar buat para penjual.

Sistemnya yang mudah pun membuat Marketplace Facebook menjadi semakin disukai. Para penjual dan pembeli sama-sama bisa merasakan kemudahan dalam menggunakannya.

Fitur ini diluncurkan oleh Facebook pada tahun 2016. Berdasarkan keterangan dari Director of Product Management Facebook yaitu Mary Ku, ia menjelaskan bahwa fitur ini dibuat lantaran banyaknya aktivitas jual beli pada platform Facebook. Untuk itu ia mengakomodir aktivitas jual beli tersebut dengan hadirnya Facebook Marketplace.

 

Apa Saja Manfaat Facebook Marketplace?

Setelah mengetahui pengertiannya, sepertinya jelas bahwa Facebook Marketplace merupakan salah satu tempat terbaik untuk memasarkan produk.

Selain efektif untuk meningkatkan brand awareness, platform ini juga menawarkan manfaat lain kepada penggunanya. Berikut ini beberapa manfaatnya:

Menggunakan Facebook Marketplace sebagai tempat berjualan bukan lagi sesuatu yang baru saat ini. Apalagi berdasarkan data di bulan Juli 2021, Indonesia masuk dalam 10 negara dengan total pengguna Facebook terbanyak di dunia. Jumlah pengguna Facebook di Indonesia mencapai 170-an juta jiwa.

Oleh karena itu, beriklan di Facebook Marketplace dapat meraup banyak keuntungan apabila dapat kalian gunakan dengan maksimal. Lagi pula, semakin banyak platform yang kalian gunakan untuk berjualan, maka akan semakin besar pula peluang produk kalian dilirik atau dibeli.

Dapat Secara Langsung Terhubung dengan Pembeli yang Sesuai

Manfaat yang kedua yaitu dapat terhubung langsung dengan pembeli yang sesuai. Hal ini karena di Facebook Marketplace, pembeli dapat memfilter langsung penjual berdasarkan lokasinya.

Selain itu, ketika beriklan di Facebook, kalian bisa menargetkan iklan kepada orang-orang yang sangat spesifik sesuai yang kalian mau. Kalian bisa memfilter mulai dari lokasi tempat tinggal, usia, kesibukan bahkan sampai dengan aspek psikologis calon pembeli.

Baca juga :   Contoh Konsep Video Marketing yang Bisa Kamu Coba di Platform Jualan

Jadi, pembeli yang berkunjung ke toko kalian atau yang menonton iklan kalian kemungkinan besar memang atau akan tertarik dengan produk yang kalian jual.

Tidak Perlu Mengeluarkan Biaya untuk Menjual Produk

Untuk berjualan di Facebook Marketplace, kalian cukup bermodalkan handphone dan kuota. Berbeda dengan berjualan offline, di mana kalian harus menyediakan uang yang tidak sedikit untuk menyewa toko jualan.

Kalian dapat berjualan tanpa mengeluarkan uang sepeserpun baik ketika mendaftar ataupun saat sudah menjalankan bisnis di sana. Kecuali, apabila kalian ingin menikmati fitur-fitur premium yang ada di Facebook marketplace.

Sementara apabila kalian berjualan di e-commerce, kalian harus mengeluarkan uang untuk membeli serta memperpanjang domain dan hosting website e-commerce. Apalagi apabila kalian menggunakan CMS toko online berbayar seperti Spotify, tentunya akan ada biaya ekstra yang harus kalian bayar.

Listing Produk dan Harga yang Mobile Friendly

Manfaat selanjutnya dari Facebook marketplace adalah listing produk dan harga yang mobile friendly. Dikatakan mobile friendly karena kalian dapat melakukannya hanya dengan menggunakan handphone tanpa membutuhkan alat lain seperti laptop atau komputer.

Sehingga memang akan lebih mudah, praktis dan simple bagi kalian yang ingin melakukan listing produk dan harga jualan. Bahkan kalian bisa melakukannya dengan santai sambal rebahan.

Brand Exposure yang Mumpuni untuk Bisnis

Brand exposure merupakan rangkaian aktivitas bertujuan untuk mengiklankan produk yang kalian jual. Tujuan dari brand exposure yaitu memperkenalkan produk kalian kepada masyarakat luas sehingga akan terbentuk brand awareness (kesadaran masyarakat terhadap produk yang kalian tawarkan).

Seperti yang telah mimin katakana di awal, Facebook memiliki jutaan penggunanya. Puluhan juta orang berselancar di Facebook setiap harinya. Ada puluhan juta orang yang berpeluang melihat iklan atau mengunjungi marketplace kalian.

Baca juga :   Membangun Perekonomian Di Desa Dengan Cara Bisnis Online

Ini bukan angka yang sedikit. Itulah mengapa berjualan di Facebook sangat efektif untuk meningkatkan brand exposure.

Apa Fungsi Marketplace pada Facebook?

Setelah mengetahui pengertian dan manfaat dari Facebook marketplace, sekarang kita lanjut mengetahui fungsinya. Menurut kalian, apa sih fungsi dari marketplace itu sendiri? Yuk lanjut baca artikel ini sampai selesai ya!

Fitur marketplace pada Facebook berguna untuk menemukan, menjual, membeli barang, serta menjalin komunikasi antara penjual dengan pembeli lewat Messenger.

Facebook menyediakan fitur marketplace supaya para penggunanya dapat mencari atau menemukan barang-barang yang ingin mereka beli di Facebook.

Fitur ini mudah kalian gunakan karena langsung tersedia di tampilan menu awal membuka Facebook. Sehingga kalian tidak perlu melakukan download aplikasi lain atau membuat akun baru terlebih dahulu sebelum menggunakannya.

Transaksi pada platform ini hanya melewati Cash on Delivery (COD). Fitur ini bekerja berdasarkan lokasi penjual terdekat yang berada di daerah pembeli, dan harganya pun bisa pembeli filter berdasarkan lokasi dan harga yang pembeli inginkan.

Mimin menyarankan kalian para pengguna fitur Facebook marketplace agar mematuhi kebijakan perdagangan yang ada. Semua barang yang ditawarkan harus menyesuaikan antara deskripsi barang dengan gambarnya sehingga mengurangi kemungkinan kesalahpahaman anara penjual dengan pembeli.

 

Selesai sudah pembahasan kita pada artikel ini. Semoga dapat membantu kebutuhan kalian dan menambah wawasan pengetahuan di bidang penjualan dan pemasaran produk.

Silahkan bagikan artikel ini kepada teman-teman kalian yang sedang berencana membuka bisnis dan akan menggunakan fitur Facebook marketplace ya! Supaya mereka menjadi lebih paham dan yakin.

Sharing is caring.

Hotmaria S