Cara Menambah Kontak WA untuk Bisnis Sebagai Database Customer

Cara Menambah Kontak WA untuk Bisnis

Cara Menambah Kontak WA untuk Bisnis – Tidak dapat dipungkiri bahwa era digital semakin berkembang. Perkembangan ini tentu akan mempermudah kalian dalam melakukan segala aktivitas. Di sisi lain, bagi orang yang gaptek atau gagal teknologi tentu akan menjadi masalah besar.

Bagaimana tidak? Bagi mereka yang gaptek tentu akan mengalami kesulitan dalam segala kegiatan, padahal di era digital membuat segala hal bisa dilakukan hanya dengan sekali sentuh saja. Hanya dengan sekali sentuh, kalian bisa sampai mana-mana dan bisa melakukan apa saja.

Tetapi bagi kalian yang gaptek, kalian akan merasa jalan di tempat. Well, semua tergantung pilihan kita masing-masing sob, karena segala hal bisa dipelajari termasuk perkembangan teknologi. Jadi kalau kalian gak mau jadi aliran gaptek, mulailah untuk belajar teknologi.

Peralihan Pemasaran dari Konvensional ke Digital

Jika kalian tau, bahwa segala hal sekarang dilakukan secara daring atau dalam jaringan. Apalagi di masa pandemi ini, tatap muka atau bertemu secara langsung menjadi sangat jarang dilakukan.

Bekerja, berbisnis bahkan belajar, semua dilakukan secara online. Bagi kalian yang gak gaptek tentu hal tersebut tidak akan menjadi masalah. Tapi jika kalian gaptek, pasti kalian akan menemukan masalah besar. Bagi para pekerja, mungkin bekerja secara daring akan sama saja. Hanya mungkin suasana dan etos kerjanya akan berbeda.

Untuk yang belajar atau sekolah, daring akan membuat pelajar atau mahasiswa merasa lebih santai dalam belajar karena bisa saja mereka mematikan kamera dan tidur santai. Nah, untuk kalian yang bisnis tentu tidak akan merasa kaget karena beberapa tahun kebelakang bisnis online sudah mulai berkembang. Bagi para pebisnis yang sudah menjalankan bisnis online, tentu tidak akan ada perubahan besar. Tetapi bagi kalian yang baru memulai bisnis online karena efek dan era digital dan pandemi, hal ini tentu akan menjadi masalah besar dan membuat kalian pusing. Iya kan?

Baca juga :   Ayo Ikut Kelas Inkubator Jualan Online (IJO) Jarak Jauh biar LDR-mu Makin Lengkap

Jika kalian merasa bingung bagaimana cara melakukan peralihan dari bisnis offline ke online, jangan khawatir. Kalian akan mendapatkan cara mudahnya dari artikel  yang berjudul Cara Menambah Kontak WA untuk Bisnis ini.

Sebelumnya, kalian tau gak bisnis online itu bisa dilakukan dari platform apa saja? Jawabannya ya ada banyak tentunya, di sini kita akan bahas khusus platform wa dalam artikel berjudul Cara Menambah Kontak WA untuk Bisnis. Misalnya, e-commerce sudah banyak yang menawarkan cara mudah untuk berbisnis atau jualan online. Ada juga sosial media yang bisa membantu kalian untuk iklan produk atau jasa yang kalian jual.

Nah, salah satu sosial media yang mudah dan biasa kita gunakan untuk berbisnis atau berjualan adalah Whatsapp.Ya, selain sebagai wadah untuk berkomunikasi secara online, Whatsapp juga menyediakan Whatsapp Bussines yang bisa kalian gunakan untuk memulai bisnis kalian. Lalu, gimana cara untuk memulai menarik pelanggan dari Whatsapp Bussines? Serta bagaimana Cara Menambah Kontak WA untuk Bisnis?

Database Kontak Whatsapp Gratis untuk Apa?

Perlu kalian ketahui, hal yang paling penting untuk memulai menarik pelanggan dari Whatsapp Bussines adalah dengan mengelola kontak database kalian. Atau bahasa gampangnya adalah bagaimana Cara Menambah Kontak WA untuk Bisnis? Untuk caranya, kalian akan mengetahui dari artikel ini. Dalam artikel ini akan diberikan dua cara mudah bagaimana cara mudah untuk menambahkan kontak database di Whatsapp Bussines kalian ya!

Cara Menambah Ribuan Kontak Wa untuk Jualan Online

  1. Cara Mendapatkan Kontak Wa Yang Banyak Tanpa Aplikasi

Oke untuk yang pertama yang perlu kalian lakukan untuk menambah kontak database di Whatsapp Bussines adalah carilah kontak yang ada di dalam grup Whatsapp kalian.

Baca juga :   Cara Buat Katalog Whatsapp Business Bermodal Ilmu Dasar Digital Marketing

Misalnya, ada grup alumni SMP, SMA, atau alumni Kuliah. Bisa juga kalian tambahkan grup karang taruna, RT/RW, grup kantor dan lain sebagainya ya sob. Pada intinya coba cari kontak di semua grup Whatsapp yang kalian ikuti.

Nah, kalian tidak hanya mencari saja ya sob, silakan kalian juga menyimpan kontak-kontak yang ada di grup kalian. Semakian banyak grup Whatsapp yang kalian ikuti, maka semakin banyak kontak database yang akan kalian dapatkan.

Setelah kalian menyimpan kontaknya, lalu apa yang harus kalian lakukan? Pasti kalian akan bertanya-tanya, “Percuma kita simpan, kalau mereka tidak menyimpan ya sama saja karena broadcast Whatsapp tidak akan bisa mereka terima”. Ya memang betul, tetapi tetap ada jalan lain menuju ke Roma sob. Caranya gimana ya?

Caranya ni sob, kalian harus usaha sedikit. Usahanya adalah kalian harus chat secara pribadi kepada kontak-kontak tersebut. Chatnya gimana? Silakan untuk perkenalkan diri kalian, perkenalkan bisnis apa yang kalian jalankan dan tulis saja jika kalian berada dalam satu grup di grup A, misalnya.

Jangan males untuk meminta mereka menyimpan nomor kalian, tentunya dengan cara yang sopan dan persuasif ya sob. Nah, kalo mereka sudah menyimpan kontak Whatsapp Bussines kalian maka ini adalah langkah awal untuk mengoptimalkan strategi Whatsapp marketing untuk bisnis kalian ya sob. Itulah cara pertama untuk Cara Menambah Kontak WA untuk Bisnis.

Baca Juga : Cara Mendapatkan Kontak WA Tanpa Aplikasi

  1. Cara Menambah Kontak Wa Untuk Olshop : Cara Mendekati Customer

Lanjut ke cara kedua ya sob! Cara kedua adalah pendekatan ke kontak Whatsapp yang sudah kalian simpan dan mereka yang sudah menyimpan kontak kalian. Pendekatan ini bisa kalian lakukan dengan mengirimkan chat-chat edukasi tentang bisnis kalian.

Baca juga :   Cara Membuat Video Tiktok FYP

Buatlah chat edukasi secara menarik agar kontak yang kalian kirimi tertarik dan ingin bergabung dengan bisnis kalian, misalnya menjadi reseller. Nah dari chat tersebut, kalian bisa juga menambahkan program kegiatan kuliah online agar bisa menarik calon pelanggan kalian.

Cara menjelaskan kuliah online ini kepada calon pelanggan kalian bisa kita lakukan dengan chat secara pribadi atau membuat grup. Dari chat pribadi atau grup tersebut kalian bisa jelaskan teknis dari kuliah online yang akan kalian lakukan. Jika dari chat pribadi, kalian bisa menambahkan catatan untuk menyimpan nomor kalian di kontak Whatsapp agar semakin banyak calon pelanggan yang menyimpan nomor bisnis kalian.

Dari kuliah online bisnis yang kalian lakukan, kalian bisa sambil iklan produk atau jasa yang menjadi bisnis kalian. Misalnya, jika kalian bisnis pakaian maka peserta kuliah online bisa menjadi reseller kalian secara gratis.

Selain itu, dalam kuliah online kalian juga bisa memberikan tips dan trik bagaimana menjadi reseller yang sukses. Nah dari materi tersebut, kalian bisa menarik peserta untuk menjadi reseller kalian. Kuliah online ini bisa menambah jaringan relasi dan juga bisa menambah jumlah calon atau pelanggan kalian. Ingat dalam bisnis buatlah semua menarik dan tidak membosankan agar bisnis kalian semakin besar dan berkembang.

Tidak Perlu Aplikasi Penambah Kontak Wa. Kalian Bisa Terapkan Cara Di atas

Nah sob, itu tadi adalah dua cara bagaimana mendapatkan kontak database dari Whatsapp Bussines bagi para pebisnis baru. Mudah bukan?

Kalian bisa langsung coba untuk bisa memulai bisnis dari aplikasi Whatsapp Bussines. Caranya mudah dan tidak memerlukan banyak modal karena Whatsapp Bussines bisa kalian dapatkan di Playstore ataupun Apps Store secara gratis.

Nah jangan lupa hal yang paling penting untuk memulai bisnis online dari Whatsapp adalah dengan mengelola kontak Whatsapp tersebut. Cari kontak sebanyak-banyaknya dan jangan lupa buat mereka tertarik dengan bisnis kalian. Jangan lupa untuk mengingatkan mereka agar menyimpan kontak nomor kalian agar kalian bisa memulai siaran atau broadcast baru. Silakan sob kalian coba memulai bisnis dengan mengelola kontak  di Whatsapp kalian. Selamat mencoba Cara Menambah Kontak WA untuk Bisnis di atas. Good luck !!!