Cara Memasang Linktree di Instagram. Halo sobat KDJ yang berbahagia dan terus senantiasa berproses untuk kemajuan. Pada hari ini, admin akan membagikan sebuah tips yang sebenarnya sederhana. Walaupun sederhana, tapi banyak yang belum paham bagaimana langkah dan cara-caranya. Tips apakah yang akan dibagikan kali ini?
Hari ini kita akan membahas tentang cara memasang linktree di instagram. Sebenarnya apa sih tujuan memasang linktree di IG itu? Jadi beberapa bulan belakangan, pihak instagram agak membatasi penggunanya untuk menaruh link apapun di bio atau profil mereka. instagram berusaha membuat penggunanya banyak stay di aplikasi tersebut, sehingga semua aktifitas yang memungkinkan pengguna keluar dari aplikasi itu berusaha untuk dihilangkan oleh mereka.
Namun, ada beberapa link yang bisa kita taruh di bio IG. Link apa sajakah itu? Salah satu link yang boleh ada di bio IG adalah linktree. Tentu kalian sudah akrab dengan yang namanya linktree ini. jadi ketika linktree ini kita klik, maka kita akan terarah ke suatu halaman status (landing page) yang berisi link-link yang akan mengarahkan kita ke sebuah halaman website.
Jadi linktree ini adalah link yang berisi link-link halaman website yang tidak mungkin berada dan kita taruh di instagram. Jadi link tree ini adalah semacam usaha kita memanipulasi instagram. Kalau mereka larang kita taruh link di bio, maka kita buatkan linktree agar apapun yang terkait halaman web bisa termuat di sana. Lalu apa sebenarnya kegunaan atau fungsi dari membuat linktree di bio instagram ini? Mari bersama kita simak penjelasan singkat di bawah ini.
Fungsi dan Kegunaan Membuat Linktree di Bio Instagram
Suatu hal tidak ada yang sebenarnya sia-sia. Termasuk trik atau cara memasang linktree di instagram berikut ini. beberapa kegunaan ketika kita dapat menaruh link di instagram antara lain adalah;
- Memudahkan kita mengarahkan pengunjung ke website.
- Memberikan info dan spesifikasi produk kepada pembeli yang mampir ke profil kita.
- Memudahkan kita untuk personal branding dan mempublikasikan karya kita ke sosial media.
- Memberikan kemudahan kepada pengguna ig untuk mengakses informasi lain di luar instagram.
Mungkin itulah beberapa kegunaan membuat linktree di bio instagram. Selain itu tentunya ada banyak manfaat lain yang bisa kamu dapatkan, seperti membantu mengarahkan pembeli atau customer ke CTA (Call to Action) toko online dan sosmed lain. cukup membantu bukan untuk proses promosi jualanmu? Selain untuk jualan, si link tree ini juga cocok untuk instagram sekolah bila ingin membagikan tugasnya di sosmed.
Baca juga : Cara Mengarahkan Pengunjung di Internet ke Website
Linktree untuk Instagram
Berikut adalah contoh dari penerapan cara memasang linktree di instagram. Contoh berikut ini adalah menggunakan sosmed historia.id. sosmed historia ini tergolong yang pertama kali membuat link model linktree. Jejak inilah yang akan diikuti oleh banyak media mainstream lainnya, seperti Mojok, Tirto, dan lain sebagainya.
Lalu inilah gambarnya ketika link tersebut sudah kita klik.
Setelah kita tahu contoh tersebut, tentu kamu ingin segera merealisasikan link tree untuk instagram kamu. Jika kamu masih awam dengan cara memasang linktree di instagram maka simak tips berikut ini dan ikuti step by step nya. Yuk segera siapkan peralatan tempurnya sob.
Cara Menggunakan Linktree
Pada dasarnya linktree ini adalah landing page versi sederhana. Kalau kamu sudah akrab dengan landing page, pasti tidak susah ketika akan menggunakan linktree. Langkah pertama adalah kamu sudah harus mempunyai akun. Syarat ketika ingin membuat akun adalah kamu harus sudah mempunyai email dan juga username yang akan kamu pakai untuk kita tampilkan nanti di link-nya.
Kita sudah contohkan di atas yakni sosmednnya historia, sebagai salah satu sosmed yang memanfaatkan linktree. Bedanya dia menggunakan versi berbayar sehingga dapat membuat nama URL dengan domainnya sendiri. Tapi di sini kita akan cara memasang linktree di instagram untuk pembelajaran dan jualan.
Cara Membuat Linktree Untuk Pembelajaran dan Jualan
Sudahkah kamu mempunyai email dan juga user untuk nama link tree ini nantinya? Jika belum segera buatlah. Dan jika sudah lanjutkan membaca tulisan ini. jadi linktree ini bisa kamu pakai antara lain untuk membagikan tugas kepada siswa dan siswi, dan bisa juga kamu pakai untuk memberikan edukasi kepada customer secara lebih mendalam (karena space di website untuk teks sedemikian besar).
Tentunya kamu sudah tidak sabar bagaimana tips membuat link tree untuk kita pasang di IG. Yuk lihat tutorial berikut ini untuk selengkapnya.
Linktree Tutorial Pembuatan Halamannya
Setelah kamu mempunyai yang namanya email dan username untuk kita daftarkan di linktr, maka tahap selanjutnya adalah berikut ini;
- Login ke linktrr
- Klik appearance
- Tambahkan title sesuai kebutuhan (misalnya “TUGAS UNTUK SISWA KELAS XII”)
- Jangan lupa berikan deskripsi untuk lebih memperjelas tugas tersebut. misalnya “Kerjakan mulai halaman 12-15, dst)
- Jangan lupa berikan foto untuk icon nya. BIsa kamu pakai logo olshopmu atau memakai logo sekolah.
- Pilih themes yang akan kita pakai untuk background halaman linktrr nya nanti.
- Oke, kita sudah selesai membuat halaman linktrr bagian templatenya. Sekarang tugas kita selanjutnya adalah membuat link nya atau akan mengarah kemanakah halaman itu nantinya.
Sampai di sini kita sudah dapat membagikan link tersebut di IG. Tetapi isinya masih kosong. Nah, untuk melengkapi link nya, mari kita masuk ke tutorial tahap selanjutnya.
- Klik links, di bagian sampingnya appearance.
- Lalu klik add new link.
- Berilah title nya, “misal TUGAS LKS, TUGAS PAKET, TUGAS INDIVIDU, DLL)
- Berikan di setiap title tersebut link yang sesuai dengan tugas yang kamu maksud.
- Jika sudah maka klik enter. Dan lihat perubahan yang terjadi pada bagian samping layar. Contohnya adalah sebagai berikut.
- Oh iya, sebelum kamu melihat hasilnya jangan lupa untuk share dulu. Caranya dengan klik share di bagian kanan layar. Lalu copy link.
Sekarang, linktrr kamu sudah siap kita pasang di instagram. Tutorial di bawah ini akan ulas cara memasang linktree di instagram. Simak baik-baik ya!
Linktree Instagram dan Cara Memasangnya
Tadi kita sudah bahas mengenai cara membuat linktrr untuk nanti kita pasang link nya di bio IG. Nah, lepas itu kita perlu memasangnya di bio. Bagaimana cara memasangnya di instagram, yuk cek bersama dalam penjelasan di bawah ini;
- Buka akun instagram kamu.
- Klik Profil
- Pilih setting.
- Pada bagian setting profile akan ada kolom website.
- Taruhlah link tree milikmu pada kolom tersebut.
- Atau kamu juga dapat menaruhnya di bagian BIO .
Kita dapat menaruh di antara dua kolom tersebut, sesuai dengan kebutuhan kamu. Yang terpenting adalah orang yang berkunjung ke profilmu dapat mengakses link tersebut.
Itulah tips mengenai cara memasang linktree di instagram. Sebuah tips yang sederhana tapi semoga dapat membantu kamu untuk lebih bersemangat dalam mengelola sosial media utamanya instagram. Sekian tips dari kami semoga bermanfaat.