Mengenal Kampus Dosen Jualan
Kampus Dosen Jualan adalah Lembaga Pendidikan Non Formal, tidak menerbitkan Ijazah Kelulusan layaknya kampus formal, wisuda juga tidak ada. Hanya tersedia sertifikat standart kompetensi dari skill yang dikuasai. Kurikulum Pelajaran / materi selalu berubah setiap saat seiring perkembangan di dunia digital marketing itu sendiri.
Profil Beasiswa Digital Marketing
Sejak Oktober 2014, Kampus Dosen Jualan telah menjalankan program beasiswa kuliah digital marketing. Beasiswa kuliah dalam bidang digital marketing adalah kesempatan yang memungkinkan para calon pengusaha untuk memperoleh pemahaman mendalam tentang strategi pemasaran digital yang inovatif dan relevan dengan kebutuhan industri saat ini. Dalam program ini calon pengusaha akan mendapatkan fasilitas bebas biaya kuliah di Kampus Dosen Jualan sesuai dengan program yang terpilih nantinya.
Beasiswa ini dirancang untuk membantu calon pengusaha yang bersemangat dalam mempelajari konsep-konsep pemasaran digital, seperti content creator, optimisasi mesin pencari (SEO), pemasaran media sosial, analisis data digital, periklanan online, serta strategi konten hingga roadmap digital marketing. Para penerima beasiswa mendapat kesempatan untuk memperluas pengetahuan mereka melalui kurikulum yang terkini dan praktik terbaik industri yang diajarkan oleh para ahli terkemuka dalam bidang ini.
Jadwal Seleksi Peserta
Rekruimen Program Beasiswa Kuliah Digital Marketing di Kampus Dosen Jualan untuk tahun 2023/2024, akan dibuka dengan jadwal seperti berikut :
- 1 Desember 2023
- 1 Juni 2024
Program Beasiswa yang Tersedia
Berikut adalah beberapa Program Beasiswa yang kami buka di 2024, silahkan pilih sesuai kebutuhan Anda.
A. Beasiswa Manager Digital Marketing ( 1 Tahun )
Cocok buat Anda yang ingin menguasai tehnis digital marketing hingga manajemen digital marketingnya.
Durasi Program
- 3 Bulan belajar tatap muka di KDJ tentang Tehnis dan Manajemen Tim Digital Marketing, termasuk mendapatkan semua materi yang tertera di program beasiswa lainnya, seperti tercantum di Point B, D, E dan F.
- 3 Bulan Internal Internship Program di Unit Bisnis Dosen Jualan Group
- 3 Bulan External Internship Program di Perusahaan Mitra atau Alumni KDJ
- 3 Bulan Eksekusi Project Bisnis sendiri
Kurikululum
- 60+ materi tehnis dan manajerial digital marketing, 5-6 jam tatap muka / hari
- Praktek webinar zoom sebagai host
- Praktek webinar zoom sebagai pemateri
- Praktek live shooping sebagai streamer
- Personal Branding
B. Beasiswa Content Creator (6 Bulan)
Program ini cocok untuk Anda yang ingin menjadi content creator, celebgrame, influencer atau Key Opinion Leader (KOL)
Durasi Program
- 1 Bulan belajar tatap muka di KDJ tentang Tehnis Content Creator
- 3 Bulan Internal Internship Program di Unit Bisnis Dosen Jualan Group
- 2 Bulan Eksekusi Project Bisnis sendiri
Kurikululum
- Menyusun Konten Pilar
- Menyusun Bank Content
- Melakukan Content Placement
- Content Production
- Praktek webinar zoom sebagai host
- Praktek webinar zoom sebagai pemateri
- Praktek live shooping sebagai streamer
- Personal Branding
C. Beasiswa WEB & SEO (6 Bulan)
Khusus untuk Anda menguasai skill membuat website, mengelola website dengan optimasi website Anda hingga muncul di halaman 1 Google dan mesin pencari lainnya..
Durasi Program
- 1 Bulan belajar tatap muka di KDJ tentang Tehnis WEB dan SEO
- 3 Bulan Internal Internship Program di Unit Bisnis Dosen Jualan Group
- 2 Bulan Eksekusi Project Bisnis sendiri
Kurikululum
- Membuat Website
- Membuat Web Profil / 2.0
- Membuat Landing Page
- Membuat Kalender Artikel
- Membuat Artikel SEO
- Menggunakan AI Tools
- SEO On Page
- SEO Off Page
D. Beasiswa Advertiser (6 Bulan)
Diperuntukkan buat Anda yang menguasai skill dan manajemen pasang iklan berbayar di berbagai platform digital marketing.
Durasi Program
- 1 Bulan belajar tatap muka di KDJ tentang Tehnis Meta Ads, Google Ads dan Tiktok Ads
- 3 Bulan Internal Internship Program di Unit Bisnis Dosen Jualan Group
- 2 Bulan Eksekusi Project Bisnis sendiri
Kurikululum
- Membuat Landing Page
- Membuat Sales Script
- Membuat Artikel SEO
- SEO On Page
- SEO Off Page
E. Beasiswa Market Place (6 Bulan)
Paling tepat untuk Anda para pemula digital marketing yang ingin memaksimalkan pen jualan produk dan layanannya di Market Place.
Durasi Program
- 1 Bulan belajar tatap muka di KDJ tentang Tehnis Tehnis Market Place
- 3 Bulan Internal Internship Program di Unit Bisnis Dosen Jualan Group
- 2 Bulan Eksekusi Project Bisnis sendiri
Kurikululum
- Facebook Market Place
- Shopee
- Tokopedia
- Lazada
- Zalora
- Bli Bli
- Tribun Jual Beli
Syarat Penerima Beasiswa
- Tidak memiliki kendala dengan Penglihatan dan Pendengaran (kecuali didampingi anggota keluarga sendiri)
- Usia minimal 12 tahun, usia maksimal 30 tahun
- Memiliki kemampuan dasar menggunakan laptop, internet dan mengetik dengan baik di Microsoft Word dan Microsoft Excel
- Mendapatkan surat persetujuan dari orang tua / wali
- Bersedia tunduk dan patuh pada aturan program yang berlaku
- Biaya hidup selama di Jogja Anda tanggung sendiri
- Memiliki Laptop dan HP sendiri
- Tidak sedang terikat aktivitas rutin lainnya, seperti bekerja atau kuliah / sekolah
- Tidak diperkenankan ijin selama program, dengan alasan apapun. Tidak masuk 1 hari, denda 2 hari, artinya program beasiswa diperpanjang 2 hari dari jadwal seharusnya.
- Selalu hadir tepat waktu selama program, telat lebih 15 menit dianggap tidak masuk, berlaku aturan nomor 6.
- Tidak diperkenankan mengundurkan diri selama program, mundur di tengah jalan, dikenakan ganti rugi program, dengan besaran sesuai harga normal kelas non beasiswa.
- Menitipkan deposit jaminan keikut sertaan program, hal ini terkait dengan point nomor 8. Detail dan besaran deposit jaminan akan diterangkan saat wawancara.
- Deposit Jaminan, akan kami kembalikan 100% setelah peserta menyelesaikan Program Beasiswa, dan kami nyatakan hangus jika tidak dapat menyelesaikan program dengan alasan apapun.
Tahapan Seleksi Beasiswa
- Tahap 1 : Mengumpulkan tugas konten dan artikel, sebelum 11 Desember 2023 (via email)
- Tahap 2 : Tes Kemampuan dasar Internet dan Komputer (Tes secara online)
- Tahap 3 : Tes Wawancara, terjadwalkan secara personal (Tes secara online)
- Tahap 4 : Mengumpulkan berkas dan administrasi, sebelum 2 Januari 2024 (via email)
- Tahap 5 : Mengikuti Program, 8 Januari 2024
Lanjutkan Prosesnya Sekarang
Setelah membaca penjelasan Program Beasiswa Kuliah Digital Marketing di Kampus Dosen Jualan ini, silahkan hubungi Admin untuk meminta Jadwal Tes Kemampuan Dasar Internet dan Komputer serta tes wawancara. Caranya?
Klik link berikut :